Apa kabar orang-orang baik?
Semoga selalu dalam kesehatan dan keistiqomahan dalam melakukan kebaikan-kebaikan dimana pun berada. Alhamdulillah di awal bulan September kemarin, kami telah menuntaskan amanah dari orang-orang baik semuanya. Amanah sedekah yang orang-orang baik keluarkan di program Beras Baik telah memberikan manfaat begitu besar kepada 1.703 penerima manfaat, dimana sebagian besar dari mereka adalah penghafal Al Quran.

Sebanyak 29 lokasi atau tempat yang menjadi tujuan distribusi seperti pondok pesantren, rumah tahfidz, pondok yatim, panti asuhan sosial, panti jpmpo, rumah singgah dan tempat-tempat lainnya yang membutuhkan.

Oiya orang-orang baik, ada kabar bahagia nih dari salasatu penerima manfaat yang telah kalian bantu. Jadi Abdul Haq Muhajir santri di salasatu pondok pesantren telah mengikuti lomba tahfidz tingkat Sekolah Dasar Se-Bandung Raya mendapatkan juara 3. MashaaAllah
Semoga beliau Allah jadikan santri penghafal Al Quran yang istiqomah dan terus berikan manfaat untuk kehidupan esok nantinya. Abdul Haq Muhajir juga merupakan santri penerima manfaat dari program Sahabat Anak Nusantara. Program bantuan beasiswa pendidikan untuk santri yang memiliki prestasi dan semangat yang tinggi, nah beliau salastu penerima manfaatnya. MashaaAllah. Jadi tak heran beliau bisa mencapai juara 3 dalam lomba tahfidz tingkat Bandung Raya ini.

Jadi orang-orang baik, tak akan pernah merugi kita yang telah mengeluarkan sedekah untuk membersamai saudara kita yang membutuhkan. Apalagi penerima manfaat yang membutuhkan itu adalah seorang “kekasih Allah” di muka bumi ini. Kebahagiaanya panjang, tabungan kebaikannya akan kekal dan PASTI menjadi yang terbaik.

Mari terus menjadi orang baik, tanpa mengenal waktu dan tempat kita berada. Karena kesempatan itu selalu ada di dekat kita, namun kita mau mengambilnya atau justru mengabaikannya.

Mungkin ngasihnya hanya sebutir beras, tapi ternyata bersama orang-orang baik lainnya beras itu menjadi sekarung dan memberikan bongkahan-bongkahan kebahagiaan yang sangat besar.

Yuk sedekah bersamai explore!

@explorehumanity.id
“Membersamaimu Menjemput Keberkahan”

Selengkapnya full dokumentasi distribusi:
https://youtu.be/vl2NTlIB3k4 (Hari ke-1 distribusi)